dr .Nurullah Hidajahningtyas MM, Direktur RSD Balung :”Perlu Perbaikan Komunikasi antar keluarga pasien dan Petugas.

dr .Nurullah Hidajahningtyas MM Direktur RSD Balung :”Perlu Perbaikan Komunikasi antar keluarga pasien dan Petugas.
Jember MenaraNews.Online“Direktur RSUD Balung Dokter Nurullah mengklarifikasi informasi beredar Pasien Gagal Ginjal yang di tangani dan Pulang 2 Januari 2023 dan meninggal dunia di rumah Pasien “Sebenarnya Petugas telah menyarankan Untuk di rujuk ke Rumah Sakit Dokter Subandi untuk penanganan lebih lanjut.
Namun apa yang terjadi atas saran petugas RSD Balung tersebut “keluarga pasien belum bisa memutuskan dan akan minta persenyetujuan Keluarga yang lain sehingga pulang.
Dikatakan Petugas RSD Balung bahkan belum memperoleh jawaban dari keluarga pasien atas saran tersebut sehingga belum menerbitkan surat Rujukan ke RSUD Soebandi. Namun keluargan pasien pulang ingin berunding sama keluarga yang lain terlebih dahulu.
Direktur RSD Balung dr. Nurullah Hidjahningtyas MM. kepada menaranews.online yang di dampingi beberapa Dokter yaitu Dokter. Dr Gini
Kabid Pelayanan Medis dan Keperawatan,Dr R.Pudjo,Kasi Pelayanan Medis,Dr.HERI
Kasi Keperawatan,Dr Sakti,Ketua PKRS dan Humas,mengaku meski ditugaskan sebagai Direktur RSD Balung baru pada tanggal 3 Januari 2023 atau sehari setelah kejadian pihaknya ,tetap tanggung jawab atas kejadian ini dan akan selalu melakukan pelayanan terbaik bagi masyarakat.
Untuk menghindari kejadian serupa di masa mendatang di harapkan untuk keseluruhan petugas untuk memberikan penjelasan sebaik-baiknya kepada pasien atau keluarga pasien agar tidak salah paham,dan selalu mengedepankan keterbukaan satu sama yang lain .
Sementara itu Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Jember dr.Lilik Lailiyah kepada MenaraNews.online menyampaikan himbauan agar Petugas untuk memberikan pelayanan dan penjelasan secara jelas dari setiap Pasien atau keluarga sehingga tidak terjadi kesalah pahaman.
Dikatakan apa yang terjadi di RSD Balung bisa di jadikan bahan Evaluasi bagamana RS bisa melakukan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat.
(Mn-sta)