News

Region Head PTPN I Regional 5 ir.WINARTO : PTPN XII Sejak 1 Desember 2023 berubah nama menjadi PTPN 1 Regional 5 mengelola 79 Ribu Hektar di 9 Kabupaten Se-Jawa Timur.

Jember Menaranews.online”PTPN XII atau PTP Nusantara sejak 1 Desember 2023 mengalami Perubahan Nama setelah beberapa Perusahaan BUMN ini dilakukan Merger.Hal itu di kemukakan Ir.WINARTO Regional Head PTPN 1 Regional 5 saat memberikan sambutan sebagai tuan rumah pada rapat mingguan Si Rambo di Kebun Banjarsari 12 Juni 2024.

Dikaratakani ir Winarto perubahan nama dari PTPN XII menjadi PTPN I Regional 5 tersebut di berlakukan Sejak 1 Desember 2023 dan semua PTPN menjadi Sub Holding PTPN XII menginduk pada PTPN 1 Regional 5.termasuk Kebun Renteng dan Banjarsari.

Sedangkan luas perkebunan yang di kelolanya 79 ribu hektar berada di 9 kabupaten di Jawa Timur. Untuk Jember sendiri mengelola sekitar 35 ribu hektar dengan memperkejakan sekitar 25 ribu sampai 30 ribu orang tenaga kerja .

Menurut Ir.Winarto di hadapan Bupati Jember dan seluruh Pimpinan Forkopimda menyampaikan ini adalah tantang kita bersama maka kerjasama dengan Pemda Jember harus di maksimalkan terutama  bagaimana bisa menumbuhkan perekonomian  masyarakat di sekitar kebun.

Untuk itu kami berharap mudah mudahan sinergi yang sudah terjalin dengan Pemerintah kabupaten Jember bisa kita tingkatkan .”tuturnya .

Sementara itu menurut Benny Hendricrianto S.P. Manajer Kebun Renteng Banjarsari kepada Menaranews.online” mengatakan kerjasama dengan Pemda Jember  tentunya PTPN I regional 5 akan hadir memberi sumbangsih bagaimanan menumbuhkan perputaran ekonomi bagi masyarakat dengan mensinergikan program seperti pengembangan Wisata yang kini telah di miliki Kebun..

Sekitar 12 Kebun yang ada di Jember diantaranya Kebun Gunung Gambir,Selandia,Banjarsari,Renteng,Kalisanen,Kota Blater,Silosanen,dan Gunung Gumitir.

Dan dari keseluruhan Kebun tersebut banyak menyimpan obyek wisata alam atau sedikitnya terdapat 15 lokasi wisata agro yang telah dikelola . Sedangkan  dari jumlah tersebut, ada enam diantaranya telah menjadi ikon dan perlu diprioritaskan pengembangannya . Beni  optimistis obyek-obyek wisata agro nantinya bakal banyak pengunjung mengingat tren wisatawan sekarang sangat meminati tentang keindahan alam.

Keseluruhan obyek wisata agro yang dikelola PTPN 1 Regional 5 berada di lingkungan kebun dan dikembangkan sebagai bentuk optimalisasi aset tanpa mengganggu kegiatan budidaya tanaman di kebun setempat yang terdiri dari kopi, karet, teh, kakao.”pungkasnya.

(Mn-sta)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button