Ekonomi

Anggota DPR RI Komisi XI Fraksi Golkar M.Sarmuji mendesak pemerintah dan aparat penegak hukum bersikap tegas terhadap penimbun.

Anggota DPR RI Komisi XI Fraksi Golkar M.Sarmuji mendesak pemerintah dan aparat penegak hukum bersikap tegas terhadap penimbun.

Menaranews.onlin.23 Februari 2022-” Ketua DPD Golkar Jawa Timur M. SARMUJI menyesalkan terkait temuam kasus minyak goreng satu juta liter di Deli Serdang. Betapa tidak kasus tersebut terjadi di tengah kelangkaan minyak gorang di pasar.

“Temuan satu juta liter minyak di Deli Serdang benar-benar melukai masyarakat pada saat rakyat kesulitan menemukan minyak goreng dipasaran.
Anggota DPR RI Komisi XI dari Fraksi Golkar ini pun mendesak pemerintah dan aparat penegak hukum bersikap tegas terhadap penimbun. Dia menyebut, jika benar pemilik memiliki motif menimbun untuk memperkaya diri, maka yang bersangkutan harus dihukum berat.
“Jika motifnya menimbun maka pemilik harus dihukum agar kejadian tersebut tidak terulang. Jangan sampai di lain waktu hanya untuk meraih keuntungan besar dia mengorbankan kepentingan orang banyak,” katanya.

Lebih jauh, Sarmuji memandang, tindakan tegas juga diperlukan agar di tempat lain tidak ada lagi kasus penimbunan berskala besar. Sebab, selain membahayakan secara ekonomi, ulah penimbun juga membahayakan secara sosial.

“Menimbun dapat menimbulkan distorsi harga di pasaran akibat suplai barang tersendat. Yang lebih berbahaya, menimbun juga dapat menimbulkan kerawanan sosial akibat kelangkaan barang yang sangat dibutuhkan oleh masyarakat,” ungkapnya.

Melalui Menaranews.onlinepagi ini 23/02/2022’Sarmuji mengingatkan agar para pihak berhati-hati jika menyangkut kebutuhan emak-emak. “Minyak goreng ini urusan dapur, urusan yang banyak menyangkut emak-emak. Jika emak marah, bapak juga ikut pusing. Bisa menimbulkan frustasi secara sosial,” Sarmuji berseloroh.
(Mn-sta)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button